Sukses

Ingin Langsing? Coba Berenang di Air Dingin

Berenang sangat baik untuk melatih otot-otot tubuh, serta menurunkan lemak. Namun, akan lebih baik lagi jika Anda berenang di air dingin karena tubuh dipaksa bekerja keras untuk menormalkan udara dingin.

Liputan6.com, Jakarta: Berenang adalah latihan kardiovaskular yang sangat baik. Kolam juga dapat memperkuat otot jantung, serta memperbaiki pengiriman oksigen ke berbagai bagian tubuh. Namun, jika Anda ingin membakar lebih banyak kalori, berenang di air dingin merupakan cara paling efektif karena tubuh dipaksa bekerja keras untuk menormalkan udara dingin.

Untuk menormalkan perubahan suhu, banyak bahan bakar atau energi yang dibutuhkan. Karena itu,  tubuh akan lebih cepat membakar kalori dan energi, sehingga menurunkan berat badan jadi lebih cepat.Reaksi menggigil di kolam dingin juga bisa mempercepat sistem metabolisme tubuh. Semakin tinggi metabolisme, makanan yang cepat  dicerna, akan membakar lebih banyak kalori sehingga tidak menimbulkan timbunan lemak dalam tubuh.

Seseorang yang suka aktivitas berenang juga akan mengalami peningkatan kekuatan dan fleksibilitas, daya tahan otot dan keseimbangan, fisik dan postur yang lebih baik. Selain itu, berenang juga berfungsi sebagai pengobatan yang efektif dan cepat dalam hal penyembuhan otot. (medicmagic)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini