Sukses

Vitamin D untuk Si Kulit Pucat

Orang yang memiliki kulit sangat pucat, mungkin tidak menghabiskan cukup waktu dibawah sinar matahari.

Liputan6.com, Washington: Orang berkulit pucat umumnya rentan terhadap sinar matahari langsung. Lantaran itu mereka mungkin perlu mengonsumsi suplemen vitamin D untuk kesehatan kulitnya.

Para peneliti di Universitas Leeds, Inggris, belum lama ini, mengatakan, bahwa mereka yang memiliki kulit sangat pucat, mungkin tidak menghabiskan cukup waktu dibawah sinar matahari. Atau juga tinggal di negara beriklim ringan, yang memiliki sedikit cahaya matahari. Sementara untuk mencukupi jumlah vitamin D yang dibutuhkan tubuh, mereka juga harus menghindari sengatan matahari secara langsung.

Penderita kanker kulit melanoma, juga disarankan secara khusus untuk mengkonsumsi suplemen vitamin D. Bagaimanapun, matahari dan suplemen bukan hanya faktor yang dapat menentukan tingkat vitamin D dalam tubuh seseorang. Karena menurut penelitian ini, setidaknya jumlah optimal vitamin D yang dibutuhkan oleh tubuh sebesar 60nmol/L.

Namun, sampai saat ini tidak ada definisi standar yang disepakati secara universal tingkat optimal dari vitamin D. Paparan sinar matahari pagi rasanya juga dapat dijadikan referensi untuk tambahan vitamin D Anda.(IAN/Zeenews/TNT)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini