Sukses

Cegah Bau Mulut Saat Puasa

Cegah bau mulut saat puasa dengan banyak mengonsumsi makanan dalam bentuk cair. Selain itu, hindari makanan yang dapat menimbulkan bau dan rajin-rajinlah menggosok gigi.

Liputan6.com, Jakarta: Bau mulut tak sedap seringkali mengusik kita saat menjalani ibadah puasa. Penyebabnya adalah karena banyak bakteri bersarang di mulut Anda. Ini akibat dari mulut yang dibiarkan kering selama berjam-jam.

Lantas, bagaimana cara mencegah bau mulut? Pakar kesehatan dari Universitas Indonesia, Ari Fahrial, menyarankan supaya lebih banyak mengonsumsi makanan dalam bentuk cair, seperti dalam bentuk sop atau sayur-sayuran berkuah. "Dianjurkan juga minum jus pada saat berbuka," ujar Ari, di Jakarta, Senin (24/8).

Selain itu, Ari menyarankan untuk mengonsumsi buah, seperti jeruk, pada saat sahur. Cara lainnya adalah menghindari makanan yang dapat menimbulkan bau tidak sedap. "Petai dan jengkol perlu kita hindari," ujarnya. Selain itu, menurut Ari, Anda juga harus rajin menggosok gigi. Selengkapnya simak video berikut.(BOG/LUC)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.